5 Tempat Wisata Alam di Jakarta, Cocok untuk Hilangkan Penat

Wisata Alam di Jakarta (sumber: iStockphoto )

Liputan6.com, Jakarta Tempat wisata alam di Jakarta bisa menjadi alternatif destinasi rekreasi di ibukota. Selama ini orang menganggap Jakarta sebagai kota metropolitan dengan gedung pencakar langit yang menjulang. Banyak yang menganggap bahawa tak ada tempat wisata alam di Jakarta. 

Padahal, jika menilik lebih dalam, Anda dapat menjumpai tempat wisata alam di Jakarta. Masih dalam wilayah administrasi Jakarta, tempat wisata alam di Jakarta ini dapat berupa taman, pantai, hingga wisata bahari.

Taman kota yang ada di Jakarta juga menarik dikunjungi karena pepohonan rindang yang dimiliki. Pantai-pantai dan wisata bahari di Kepulauan Seribu juga merupakan pilihan tepat untuk rehat sejenak dari hiruk pikuk kehidupan kota.

Mengunjungi tempat wisata alam di Jakarta ini bisa menjadi penghilang penat pikiran. Tak perlu menempuh perjalanan jauh hingga ke Puncak Bogor atau Bandung, tempat wisata alam di Jakarta sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan rekreasi rutin.

Berikut 5 tempat wisata alam di Jakarta yang berhasil Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin(5/8/2019).

Setu Babakan merupakan danau dimana airnya berasal dari Sungai Ciliwung dan saat ini digunakan sebagai tempat wisata alam di Jakarta bagi warga sekitar. Setu Babakan juga merupakan Pusat Perkampungan Budaya Betawi yang dilestarikan oleh pemberintah.

Di sini terdapat beragam pohon khas seperti Mangga, Palem, Melinjo, Rambutan, Jambu, Pandan, Kecapi, Jamblang, Krendang, Guni, Nangka Cimpedak, Nam-nam, dan Jengkol. Tak cuma wisata alam, di Setu Babakan Anda juga akan menemukan wisata budaya Betawi yang amat kental.

Kepulauan Seribu

13 Wisata Cantik di Pulau Seribu bak Maladewa
Pulau Tidung (shutterstock.com)

Kepulauan Seribu masuk dalam wilayah administrasi DKI Jakarta. Wilayah ini merupakan destinasi wisata alam Jakarta yang begitu popoler. Kepulauan Seribu menawarkan keindahan gugusan pulau yang eksotis. Berikut beberapa wisata alam di Kepulauan Seribu:

Pulau Tidung

Pulau Tidung merupakan salah satu kelurahan yang berada di kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kabupaten Kepulauan Seribu, Jakarta. Pulau Tidung terbagi menjadi dua yaitu, Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung Kecil.

Fasilitas yang dimiliki oleh pulau Tidung juga terbilang lengkap. Di sini Anda dapat menemui perkampungan penduduk ddengan beberapa warung yang menyediakan makanan dan minuman ringan serta toilet dengan air bersih.

Pulau Pari

Pulau ini memiliki hamparan pasir pantai yang putih bersih dan lembut. Makin lengkap dengan air lautnya yang sangat bening, sehingga Anda bisa melihat kehidupan di bawah laut tanpa perlu menyelam. Pulau Pari ini merupakan wisata andalan saat berkunjung ke Pulau Seribu. Tak hanya pantainya yang memukau, pulau ini juga digunakan sebagai tempat budidaya rumput laut.

Pulau Pramuka

Di sini Anda tak hanya menikmati keindahan bawah lautnya saja, melainkan juga bisa melihat penangkaran salah satu satwa langka yang dilindungi, yaitu penyu sisik. Di sini Anda juga bisa melihat beberapa budidaya aneka jenis ikan. Ya, Anda bisa melihat beberapa budidaya seperti ikan bawal, bandeng, kerapu, hingga hiu.

Pulau Bidadari

Pulau Bidadari merupakan pulau yang letaknya paling dekat dengan daratan Jakarta. Jaraknya hanya sekitar 15 kilometer, sehingga wisatawan yang datang ke pulau ini masih bisa melihat gedung-gedung bertingkat yang terlihat seperti miniatur dari kejauhan.

Taman Suropati

20151129-Taman Suropati-Jakarta-Angga Yuniar
Pengunjung menikmati suasana bersama keluarga di Taman Suropati, Jakarta, Minggu (29/11/2015). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Di tengah Jakarta Anda juga masih dapat menikmati hijau pepohonan dari Taman Suropati. Taman ini merupakan taman yang penting di Jakarta karena terdapat enam monumen Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara.

Taman Suropati menjadi salah satu paru-paru kota Jakarta yang cocok sebagai tujuan rekreasi. Selain menikmati hijaunya pepohonan, taman yang terletak di Jl. Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat ini menawarkan beragam kegiatan seru seperti jogging atau sekadar nongkrong menikmati kuliner.

Sc : https://hot.liputan6.com/read/4030345/5-tempat-wisata-alam-di-jakarta-cocok-untuk-hilangkan-penat

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai